Jumat, 27 Januari 2023

MENULIS ITU MUDAH

 

RESUME PERTEMUAN 9 PELATIHAN KBMN 28


Hari/Tanggal       : Jumat, 27 Januari 2023

Waktu                  : Pukul 19.00-21.00 WIB

Tema                    : Menulis Itu Mudah       

Narasumber        : Prof. Dr. Ngainun Naim

Moderator           : Lely Suryani, S. Pd.SD

 


Bismillah…

Sahabat semua, bagaimana kabar semuanya? Semoga sehat-sehat ya… Aamiin.

Senang banget rasanya, saya pada kesempatan ini bisa berbagi resume lagi. Tidak terasa ternyata, sudah pertemuan yang ke-9 lagi, Sahabat. Selamat membaca!

Pada pertemuan kelas menulis yang ke-9, dimoderatori oleh Ibu Lely. Sebenarnya, yang seharusnya menjadi moderator adalah Ibu Helwiyah, tapi beliau berhalangan karena harus menghadiri acara wisuda putra tercintanya. Ikut senang untuk Bu Helwiyah dan keluarga, saya haturkan selamat. Semoga berkah dalam segalanya. Aamiin.

Bu Lely menyampaikan bahwa masalah komitmen dan konsisten dalam menulis harus dipegang teguh oleh penulis, jika ingin ada perubahan dalam dirinya. Ini sudah dibuktikan oleh beliau. Hasil karya beliau sangat banyak, termasuk mendapat ijin juga untuk menulis biografi Omjay.

Berikut tampilan cover bukunya, keren banget kan, Sahabat…

 



 Narasumber pada pertemuan ini adalah salahseorang yang luar biasa dalam tim Omjay. beliau adalah Prof. Dr. Ngainun Naim. Selain penulis hebat, beliau adalah salahseorang dosen di Perguruan Tinggi Negeri dan kyai juga.

Berkaitan dengan tema yang disajikan, narasumber berkata bahwa beliau tidak akan menjelaskan bahwa menulis itu mudah atau sulit. Beliau hanya ingin mengajak para peserta, khususnya, supaya bisa menulis. caranya satu: dengan menulis.

Ketika muncul pertanyaan: apa yang akan ditulis? Maka jawabannya adalah apapun. Ukuran tulisan tidak harus selalu dipertimbangkan, isi tulisan pun bisa apa saja. Hal-hal yang oleh kita dianggap sederhana dan terjadi di sekitar kita, itu bisa menjadi sebuah tulisan, sehingga pada akhirnya orang lain bisa ikut menikmati tulisan kita. Perjalanan kita ke suatu tempat pun bisa menjadi sumber tulisan kita.  Beliau dalam hal ini banyak memberi contoh hasil tulisannya. Tulisan beliau tentang suatu sore di bulan Ramadhan, suasana Ramadhan di alun-alun Trenggalek, kisah pertemuan beliau dengan salahsatu sahabatnya, dan sebagainya. Jadi, pengalaman hidup sehari-hari, itu sumber tulisan yang subur. Kita juga akan mudah menuliskannya karena kita menceritakan yang dialami oleh kita sendiri.

Narasumber menyampaikan kunci penting dalam menulis. diantaranya sebagai berikut.

1.      Jangan takut salah atau jelek

2.      Jangan menulis sambil dibaca lalu diedit, karena itu bisa menjadi hambatan psikologis dalam menuangkan pikiran

3.      Setelah selesai menulis, endapkan dulu.

4.      Saat yang berbeda, baru mulai untuk mencermati kalimat demi kalimat yang sudah ditulis. Kita bisa menambahkan ide atau membenarkan tulisan yang typo, dan sejenisnya. Setelah dianggap layak, baru diposting, karena tulisan kita adalah jejak kita

5.      Menulislah secara ngemil; sedikit demi sedikit

Terima kasih Prof.,ilmu dan pengalaman, serta link-link hasil karya dari Prof. sangat menginspirasi. Terima kasih Bu moderator, terima kasih tim Omjay. 

Sahabat, mantap banget nih yang sudah disampaikan oleh narasumber pada pertemuan ke-9 ini. 

3 komentar:

  1. Semangat literasi

    https://yamin19710813.blogspot.com/2023/01/menulis-itu-mudah-pertemuan-ke-9.html

    BalasHapus
  2. Keren.. Semangat terus Bun

    BalasHapus
  3. Keren, lanjutkan Bu Nan, tetap semangat ...

    BalasHapus

SALSÉ

Nyarandé nyalsé na amparan Suku nanggunjar aya ku genah Kali-kali ramo gerak kutak ketik Leng deui ngahuleng   Niat haté hayang ng...