RESUME PERTEMUAN 5
PELATIHAN KBMN 28
Hari/Tanggal : Rabu, 18 Januari 2023
Waktu : Pukul 19.00-21.00 WIB
Tema : Blog sebagai Media Pembelajaran
Narasumber : Dail Ma’ruf, M. Pd.
Moderator : Purbaniasita KS, S. Pd.
Bismillah…
Bagaimana kabar Sahabat semua?
Semoga kita selalu disehatkan lahir dan batin… Aamiin.
Sahabat, resume pertemuan kelima
tentang “Blog sebagai Media Pembelajaran” yang bisa saya sampaikan sebagai
berikut. Selamat membaca!
Melalui aplikasi WhatsApp
grup, Ibu Purbaniasita dengan panggilan Bu Sita sebagai moderator membuka kelas
menulis dengan beberapa pantun yang keren. Berikut ini salahsatu pantunnya.
Wanita jelita
menjadi biduan
Bingung sejenak
cari alamat
Selamat dating tuan
dan puan
Semoga acara
ini membawa manfaat
Hal tersebut tentu menjadi salahsatu bukti keterampilan merangkai kata ibu moderator yang luar biasa. Setelah diawali dengan pembukaan dan doa, Bu Sita menyampaikan bahwa kelas menulis pada pertemuan kelima ini dibagi menjadi empat sesi, yaitu: pembukaan, pemaparan materi, tanya jawab, dan penutup.
Bapak Dail Ma’ruf sebagai
narasumber pada pertemuan ini ternyata akrab dipanggil Ustadz, bu moderator memanggilnya
Ustadz Damar. Narasumber sebagai lulusan KBMN Angkatan 20, sangat bersyukur
sekaligus berterima kasih kepada OmJay dan tim. Kegiatan ini sangat bermanfaat.
Narasumber juga memberikan motivasi dan semangat kepada para peserta, untuk
terus berkarya. Melalui pepatah man jadda wajada, siapa yang
sungguh-sungguh pasti berhasil, insyaaAllah.
Pada dasarnya blog sama dengan
medsos lainnya, seperti FB, IG, Email, Tiktok, dan You Tube. Media ini bisa
dimanfaatkan untuk apapun, termasuk media pembelajaran yang efektif.
Narasumber menyampaikan tentang pengertian
blog. Blog berasal dari kata weblog yang diperkenalkan pertama kali pada
tahun 1998 oleh Jhon Barger. Barger memberi nama weblog untuk
mengkhususkan istilah website yang bersifat pribadi dan sering
diperbaharui dari waktu ke waktu.
Hal-hal istimewa dari bloger,
misalnya: Pak Herman Yudiono (Bloger terkenal Indonesia). Beliau mendapat gaji
21 jt/bulan dan benefit lainnya, menjadi fulltime bloger. Kesimpulannya,
menjadi bloger ternyata bisa kaya juga dari segi materi.
Karya-karya dari narasumber
ternyata sudah banyak dan luar biasa. Hal ini sengaja disampaikan narasumber
supaya peserta lebih termotivasi. Menurut narasumber, supaya tetap konsisten
menulis diantaranya: kita niatkan menulis itu sebagai ibadah; iklhaskan hati
kita terhadap yang membaca tulisan kita, mau ada yang komen ataupun tidak, jangan
berhenti menulis; dan yakinkan bahwa dengan menulis setiap hari, maka setiap
tahun akan bisa menerbitkan minimalnya satu buku. Tumbuhkan dan pupuk terus
rasa percaya diri kita terhdap kemampuan menulis dan kualitas tulisan kita. Bisa
jadi menurut kita biasa saja, padahal ternyata bermanfaat untuk orang lain.
Jenis-jenis blog banyak, diantaranya:
blog pendidikan, sastra, pribadi, bertopik, kesehatan, politik, perjalanan, riset,
hukum, media, agama, dan bisnis. Jenis-jenis blog tersebut tergatung dari
isinya.
Manfaat dari blog diantaranya
sebagai berikut.
1.
Blog sebagai rumah belajar
dan berbagi guru.
2.
Blog dapat meringankan
tugas dan beban guru dalam mengajar
3.
Blog dapat meningkatkan
minat belajar para siswa.
4.
Blog dapat diakses oleh
siapa pun di belahan dunia.
5.
Blog dapat menjadi media
silaturahim.
Berkaitan dengan blog, OmJay
sudah memberikan contoh nyata. Melalui blog beliau mendapat berkah, dari segi
materi dapat; termasuk untuk menjadi menjadi doktor, disertasinya tentang bolg
dengan judul: Peran Blog Kolaborasi dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Murid.
Disampaikan narasumber juga bahwa
rajin-rajinlah menulis setiap hari. Kita bisa memanfaatkan blog untuk
mempublikasikan hasil tulisan kita. Ciptakan isi dan tampilan blog yang
menarik, sehingga banyak diminati orang lain. Yakinkan, in syaaAllah bahwa “usaha
tidak akan menghianati hasil”, begitu kata Ust. Damar.
Bagaimana Sahabat, sepakat dengan
yang sudah disampaikan narasumber? Kalau saya sih sepakat banget…
Semangat
BalasHapushttps://yamin19710813.blogspot.com/2023/01/blog-sebagai-media-pembelajaran.html
ssukaaa
BalasHapusBagus... semangat
BalasHapus